Donderdag 20 Desember 2012

Resep Sate Jamur Tiram


Jamur tiram bisa dibuat masakan apa saja,salah satunya dengan mengolahnya menjadi sate jamur. Jika selama ini anda bosan dengan sate daging-dagingan,maka sebaiknya anda harus mencoba  resep satu ini,Resep Sate Jamur Tiram. Sate Jamur tiram ini rasanya gurih sekali. Ketika menyantapnya,akan terasa seperti sate daging ayam yang berlemak,gurih sekali. Selain itu,teksturnya empuk dan lembut karena serat dari jamur tiram itu sendiri.

Sate jamur tiram,selain enak dimakan juga sehat karena tidak mengandung kolesterol seperti pada sate daging-dagingan. Jadi buat anda yang vegetarian sekalipun,sate ini sangat aman untuk dikonsumsi. Nah,buat anda yang ingin membuatnya,silahkan simak bahan dan cara membuatnya berikut ini.

Bahan Sate Jamur Tiram :
  • 500 gr jamur tiram,bersihkan dan suwir-suwir 2 bagian.

Bumbu Sate jamur Tiram :
  • 200 gr kacang tanah goreng
  • 3 siung bawang putih,goreng
  • 2 lembar daun jeruk purut 
  • 2 sdt gula jawa,sisir
  • 1 sdt garam
  • 5 sdm kecap manis
  • 2 sdm minyak untuk menumis
  • 800 cc air

Cara Membuat Sate Jamur Tiram :
  1. Campur dan haluskan semua bahan bumbu.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum.
  3.  Tambahkan air,dan biarkan hingga mendidih.
  4. Masukkan jamur tiram suwir,masak hingga matang.
  5. Keluarkan jamur dari dalam bumbu,lalu tusuk-tusuk dengan tusukan sate.
  6. Bakar sate jamur tiram hingga harum dan matang.
  7. Tata sate dalam piring saji,sirami dengan bumbu kacang. Sajikan panas-panas.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Sate Jamur Tiram

0 opmerkings:

Plaas 'n opmerking