Donderdag 18 April 2013

Kerupuk Nasi

Kerupuk sudah menjadi 'menu wajib' bagi orang Indonesia. Makan tanpa kerupuk rasanya kurang lengkap. Tak heran, berbagai macam, jenis, warna, bentuk, hingga bahan dasar kerupuk menjamur di Indonesia. Harganya pun murah. Siapa tak suka kerupuk? Saya termasuk orang yang suka kerupuk, baik untuk teman makan, maupun untuk camilan. Toples tak pernah kosong dari kerupuk. Nah, berhubung di sini tak ada 'bakul kerupuk', kesukaan saya yang satu ini jadi tersendat. Mencoba mencari resep membuat kerupuk sendiri, bahan dasarnya, yakni tepung tapioka, tidak tersedia di sini. Pernah saya membuat kerupuk dengan pati kentang, alhamdulillah berhasil dan mengembang dengan baik. Kali ini saya membuat kerupuk dari nasi, seperti biasa yang saya lakukan di kampung dulu, saat punya sisa nasi, terutama dari kenduri. Saya sengaja masak nasi agak banyak, biar tersisa besok harinya. 
Kesulitan yang sering saya temui saat membuat kerupuk ini adalah saat mengirisnya setipis mungkin. Karena tidak menggunakan garam bleng (=boraks), maka adonan nasi menjadi sangat lembek dan susah untuk diiris. Dulu saya menggunakan botol bekas atau gelas untuk memipihkan kerupuknya, tidak diiris. Tapi proses ini butuh waktu yang lama, apalagi jika membuatnya dalam porsi besar. Jalan yang kemudian saya tempuh adalah dengan membuat adonan setengah beku, sehingga mudah diiris dengan ketebalan sesuai selera. Proses mengirisnya menjadi sangat mudah dan cepat. Adonan juga tak lengket. Hasil kerupuk juga tak terpengaruh oleh proses pembekuan.


Kerupuk Nasi

Bahan:
Nasi sisa
1 sdt ketumbar, sangrai
3 siung bawang putih
Garam

Cara Membuat:

  1. Kukus nasi hingga cukup panas sehingga mudah untuk ditumbuk.
  2. Sementara menunggu nasi, haluskan bawang putih bersama ketumbar dan garam. 
  3. Tumbuk nasi panas beserta bumbu hingga halus.
  4. Bungkus nasi dengan plastik cling wrap, simpan di kulkas (freezer) hingga hampir beku. (Langkah ini bisa dilewati).
  5. Keluarkan dari freezer, iris sesuai dengan ukuran dan ketebalan yang diinginkan.
  6. Tata irisan kerupuk di tampah atau apapun, jemur hingga kering.
  7. Goreng kerupuk. 

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Kerupuk Nasi

  • Lontong Sayur a la IstanbulMasih dengan semangat 'nyidam' lontong sayur, saya tunaikan juga bikin si losay ini. Lontongnya sudah siap, giliran sayurnya. Idealnya pakai labu siam. Karena tak ada, saya pakai zucchini saja. Setid ...
  • Tahu Telur Bumbu Gado-gadoTahu telur, itu namanya. Karena memang bahan dasarnya tahu dan telur, yang dilengkapi dengan sayuran. Saya mengenal makanan ini waktu di Malang. Biasanya dijajakan waktu malam. Sebenarnya saya tak me ...
  • Bubur Ayam Daur UlangSarapan saya kali ini, agak istimewa. Kenapa? Karena saya sudah dari luuuaaammmmaaa sekali pengen makan bubur ayam. Baru hari ini terpenuhi. Dan istimewanya lagi, bubur ini adalah daur ulang dari nas ...
  • Resep Keripik Tahu Rasa Bawang Putih Enak Keripik tahu yang sekarang sudah menjadi kuliner khas daerah dan oleh-oleh wisata sepertinya makin diminati, penjualan keripik tahu yang enak pun makin banyak. Selain untuk cemilan ternyata kerip ...
  • Kuru Biber Dolması - Dolma Paprika KeringApa perbedaan sarma dengan dolma? Bahan-bahan dan bumbunya sama. Cara memasaknya juga sama. Yang berbeda hanya bungkusnya saja. Mengapa namanya berbeda? Ternyata yang membedakan adalah teknik membung ...
  • Keripik TepungPengen ngemil yang gurih-gurih? Ini salah satu alternatifnya. Membuatnya mudah, rasanya juga enak. Resepnya saya adaptasi dari Vegan Goldfish Crakers-nya Chef Chloe. Yuk, segera meluncur ke dapur.Ker ...

0 opmerkings:

Plaas 'n opmerking