Maandag 06 Mei 2013

Cinnamon Rolls

Saya suka bentuknya yang cantik. Rasanya pun yummy, apalagi kalau masih hangat, 3 potong pun tak cukup bagi saya. Nyam nyam. Sebenarnya, roti ini disiram dengan krim gula. Pertama saya membuatnya, saya menggunakan glaze ini. Tetapi bagi saya, rasanya jadi terlalu manis. Maka pada percobaan berikutnya, saya tidak pernah menggunakan glaze lagi. Mari kita tengok saja resepnya yang saya ambi dari Laura Vitale. Jika ingin melihat videonya, klik saja link yang saya sertakan.



Cinnamon Rolls
Adaptasi dari Laura Vitale

Bahan:
1 sdm ragi instan
1/4 gelas air hangat
3/4 gelas susu cair
1/4 gelas gula pasir
1/2 sdt vanili bubuk
1 butir telur, kocok lepas
1 sdt garam
1/4 gelas mentega, cairkan
4 gelas tepung terigu
mentega cair untuk olesan

Isi (campur semua bahan):
1/3 gelas mentega, suhu ruang
1/2 gelas gula pasir
1 sdm bubuk kayu manis

Glaze (dalam foto ini saya tidak pakai):
1 sdm mentega, suhu ruang
1/2 sdt vanili bubuk
1 gelas gula bubuk
3 sdm susu cair hangat

Cara Membuat:
  1. Dalam mangkuk kecil, tuang 1/4 helas susu hangat. Beri sedikit gula (diambil dari gula dalam resep). Tuang ragi instan merata di permukaannya. Jangan diaduk. Biarkan kurang lebih 10 menit.
  2. Campur tepung terigu, vanili bubuk, gula dan garam. Aduk rata. Sisihkan.
  3. Campur susu cair, mentega cair dan telur. Tuang campuran ini ke campuran terigu. Tuang ragi. Aduk dengan sendok kayu hingga tepung menyatu.
  4. Pindahkan adonan ke meja kerja yang sudah ditaburi terigu. Uleni hingga kalis dan lembut. Taruh di dalam wadah yang sudah diolesi minyak. Tutup dengan platik cling wrap. Diamkan hingga mengembang minimal 2x lipat.
  5. Kempiskan adonan. Uleni sebentar untuk menghilangkan udara.
  6. Pipihkan adonan dengan rolling pin, membentuk persegi panjang, dengan ketebalan kira-kita 1/2 cm. Taburi dengan bahan isi merata.
  7. Dari sisi yang panjang, gulung adonan sambil dipadatkan. Potong-potong menjadi 14-16 bagian. Tata di loyang yang sudah diberi minyak atau dioles mentega dengan posisi potongan menghadap ke atas.
  8. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan dengan suhu 190 derajat Celcius selama 15-20 menit, atau hingga permukaan kecoklatan.
  9. Keluarkan dari oven. Olesi dengan mentega cair.
  10. Jika menggunakan glaze: campur semua bahan. Tuang merata di permukaan roti. 
  11. Cinnamon rolls anda siap! Afiyet olsun!

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cinnamon Rolls

  • Elma Dilimli Patates - Baked Potato WedgesRequest dari baba, karena siangnya makan ini di kantor. Jika diterjemahkan secara harfiah, namanya berarti kentang yang dipotong seperti apel. Nah loo, apaan tuh? Browsing sana-sini, penasaran sama s ...
  • ROTIKemarin aku bikin roti, melanjutkan tepung cakra sisa bkn donat. aku pake resepnya bu Fat roti empuk NCC dan aku isi coklat tapi kok pori2nya gede-gede bgt ya? terlalu fermentasikah? memang kemarin a ...
  • Roti GorengKadang bosan bikin roti yang sama untuk bekal Baba. Kadang tak punya cukup waktu untuk bikin roti yang memang butuh waktu. Jika sudah begitu, maka andalan saya adalah roti goreng ini. Prosesnya tidak ...
  • Biji Salak KentangIni nih, gara-gara chatting dengan juragan Warteg Gaziantep, dia lagi bikin ini, jadi saya kepengen juga. Nah, ikutlah resep dia. Karena ga punya ubi jalar, pakainya kentang. Kanji dan maizenany ...
  • Resep Roti PrataCara Resep - Roti Prata merupakan santapan yang dapat disajikan pada saat sarapan, makan siang atau bahkan pada saat makan malam. Roti Prata ini biasanya disajikan bersama Kari atau Gulai.Resep Bahan ...
  • ROTI KASURROTI KASUR NCCBahan:500 gr tepung terigu protein tinggi3 btr kuning telur100 gr gula pasir30 gr susu bubuk11 gr ragi instant (aku pake DOLCE)5 gr garam250 ml air100gr mentega/margarin½ sdt bread impr ...

0 opmerkings:

Plaas 'n opmerking